Rabu, 11 April 2012

SAYEMBARA MENULIS CERPEN ROMANCE KOREAN WAVE 2012

Annyeong Haseyo.... Demam Korea atau Korean Wave saat ini sedang melanda dunia. Indonesia pun tidak luput dari serangan virus Korea. Virus budaya kontemporer Hallyu yang mengakibatkan demam Korea memang telah menginfeksi Indonesia. K-Pop, K-Drama, masakan, fashion, hingga wisata Korea kini memiliki jutaan penggemar di Indonesia. Oleh karenanya, Ufuk Fiction dan Heart mengajak kamu mengikuti SAYEMBARA MENULIS CERPEN ROMANCE KOREAN WAVE 2012.

             Syarat:
      1. Peserta adalah warga negara Indonesia tanpa batasan usia.
      2. Naskah berbahasa Indonesia, diketik di kertas kuarto, spasi ganda, font Times News Roman ukuran 12.           
      3. Panjang naskah 5-10 halaman, margins 3 cm.
     4. Naskah harus asli, bukan terjemahan, saduran, atau hasil plagiat.
5.    5. Naskah cerpen bertema romance dengan latar Korea Selatan dan budayanya, bisa    terinspirasi  dari boyband dan girlband, selebriti, atau drama Korea. Cerpen diharapkan mengandung manfaat/pesan moral bagi pembaca. 
       6. Naskah belum pernah dipublikasikan di media manapun dan tidak sedang diikutsertakan dalam sayembara lain. 
       7. Sertakan sinopsis cerpen di halaman terpisah, maksimal 150 kata. 
       8. Setiap peserta boleh mengirimkan lebih dari satu cerpen. 
       9. Setiap naskah diberi judul, nama penulis, biografi singkat penulis, no hp, e-mail
        dan alamat lengkap. 
       10. Naskah di-print dan dikirimkan ke:

     Ufuk Publishing House
    Jl Kebagusan III Komplek Nuansa Kebagusan 99
     Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan 1252

Tulis kode: SAYEMBARA CERPEN ROMANCE KOREAN WAVE di pojok kiri amplop. 

       11.Batas pengiriman naskah 15 Mei 2012
       12. Akan dipilih 15 naskah terbaik untuk dibukukan. 
       13. Pemenang diumumkan pada 30 Mei 2012 di http://ufukfictionmagz.blogspot.com    dan   Facebook: Ufuk Fantastic Fiction
        14. Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Hadiah:
Pemenang 1 uang tunai Rp 750.000,- + piagam penghargaan
Pemenang 2 uang tunai Rp 500.000,- + piagam penghargaan
Pemenang 3 uang tunai Rp 250.000,- + piagam penghargaan


Share on :

20 comments:

Aozora Tomomi mengatakan...

Annyeong, admin..
mau tanya nih, jika tokohnya mengambil salah satu tokoh atau artis Korea apakah diperbolehkan? (misal dari boyband atau aktris dan aktor Korea untuk penamaan tokohnya). jadi kategorinya seperti Fanfiction...tetapi sang tokoh bukan sebagi dirinya dalam kehidupan nyata. mohon informasinya..
Terima Kasih

Waroeng Fiksi mengatakan...

blh ajah aozora, ditunggu yah ;p

AzQiee XIAHTICATION mengatakan...

bisa dikirim lewat email gak ? :D

Anonim mengatakan...

admin mau tanya, spasi ganda itu maksudnya 1,5?

Anonim mengatakan...

Komenku kepotong u,u
admin mau tanya, spasi ganda itu maksudnya 1,5 atau 2?

f.adinta mengatakan...

Admin, saya mau tanya...
1. bolehkah pengirimannya melalui email? Menurut saya, email lebih efektif karena cepat dan sudah pasti sampai...
2. Jika tidak boleh lewat email, bolehkah pengirimannya digabung 1 amplop dengan peserta lain? Misalnya, saya dan dua teman saya mengirimkan naskah kami dalam 1 amplop? Terima kasiih :)

An Nisaa Gettar mengatakan...

salam, saya mau tanya mengenai pembukuan 15 naskah terbaik, apakah itu nanti dikomersialkan atau tidak? terimakasih.. semangat untuk panitia! :)

Yoanita Samantha mengatakan...

Numpang tanya,
klo ceritanya tentang orang korea saja, ga ada orang indonesianya bagaimana?
diperbolehkan tidak?

Waroeng Fiksi mengatakan...

@f.adinta: blh digabung dlm satu amplop @an nisaa: iya, nnti bakal dibukukan @yoanita: blh aja yoanita, ditunggu ya

Lale Fia mengatakan...

Annyeong Admin, naneun Lale imnida. Mau nanya nich, kalau untuk nama tokoh bisa pakai nama Korea nggak? Salah satu persyaratan juga harus menggunakan Bahasa Indonesia, boleh nggak kalau di dalam dialognya dikasih sentuhan vocab Korea? Batasan naskahnya berapa Min? Gamsahamnida, annyeong higaseyo.... ^_^
Dowa jusibsiyo....

Unknown mengatakan...

min,,mau tanya,,ukuran kertasnya quarto ??.. sama kayak legal bukan ??..

Anonim mengatakan...

maaf sebelumnya saya mau tanya,
bukankah jika mengambil tokoh artis sama dengan fanfiksi, dan bukankah fanfiksi tidak boleh diterbitkan dan tidak boleh dipergunakan untuk mengambil keuntungan materi?

terima kasih sebelumnya,

Orinthia Lee mengatakan...

Aku bantu ya... quarto di word itu ukurannya Letter :)

Korean Lovers Hottest mengatakan...

mau tanya.. kalo misalnya tentang pencapaian cita2 tapi masih ada unsur romantisnya boleh ikutan gak? aku tunggu blsannya..
eh 1 lagi, tanggal pengirimannya kalo misalnya aku kirim tanggal 15 mei trus nyampenya tanggal 20 mei(misal) di perbolehkan gak?

nda linda mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
nda linda mengatakan...

kalo dibukukan cerpennya masih hak cipta kami atau gak ?

Anonim mengatakan...

Saya mau tanya, ini yang dilombakan sejenis fanfiction atau cerpen biasa yang berlatar belakang budaya Korea? Mohon petunjukknya. Terima kasih. :)

tachi mengatakan...

kalo cerpen.a ga masuk kriteria manapun, boleh ga cerpen.a di share am kita sndiri ???

ARDELA mengatakan...

Selamat pagi
Maaf saya mau tanya, pengumuman sayembara cerpen romance korean wave 2012 mengapa belum ada? Padahal di atas ditulis pengumuman tanggal 30 mei 2012.
Terima kasih ...

Anonim mengatakan...

Belum ada pengumuman peserta dan pemenang ya untuk kompetisi cerpen romance korean wave?

Posting Komentar

 
© Copyright Ufuk Fiction Magazine 2011 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates and Theme4all